Hospital bylaws : Corporate bylaws dan Medical staff bylaws
Peraturan internal rumah sakit atau Hospital bylaws
adalah peraturan yang mengatur pemilik rumah sakit atau yang mewakili,
direktur rumah sakit dan staf medis. Peraturan internal rumah sakit ini
merupakan tailor made sehingga setiap rumah sakit akan berbeda-beda
sesuai dengan karakteristik masing masing. Walaupun dibuat secara tailor
made tetapi tetap dibutuhkan acuan mengenai apa saja yang perlu diatur
di dalam peraturan internal rumah sakit yang terkait degan pemilik rumah
sakit atau yang mewakili, direktur rumah sakit dan staf medis,
sedangkan isi masing masing aturan tersebut adalah disesuaikan dengan
masing masing rumah sakit.

Rumah sakit memiliki 3 unsur yang saling terkait yaitu pemilik atau yang mewakili, direktur rumah sakit dan staf medis sehingga diperlukan 2 peraturan internal rumah sakit atau hospital bylaws yaitu :
1. Peraturan internal yang mengatur hubungan pemilik atau ynag mewakili dengan direktur rumah sakit (pengelola ) yang disebut sbagai peraturan internal korporate atau disebut Corporate bylaws.
2. Peraturan internal yang mengatur staf medis yang disebut peraturan internal staf medis atau disebut juga dengan Medical staff bylaws.
Dengan adanya 2 peraturan internal rumah sakit atau hospital bylaws tersebut maka hubungan rumah sakit dengan staff administrasi, staff perawat dan karyawan lainnya tidak diatur didalam peraturan internal rumah sakit tetapi masuk dalam peraturan kepegawaian rumah sakit. Hal tersebut terkait dengan situasi dan kondisi dimana peraturan internal rumah sakit berasal. Staf medis dimana peraturan internal rumah sakit berasal pada umumnya bukan merupakan pegawai rumah sakit oleh karena itu tidak terkait dengan peraturan kepegawaian rumah sakit tetapi terkait dengan dengan aturan profesi. Sehingga perlu ada aturan mengenai staff medis sendiri berupa Medical staff bylaws yang dituangkan dalam peraturan internal rumah sakit atau hospital bylaws.
Peraturan internal staff medis tersebut bisa merupakan peraturan internal yang berdiri sendiri tetapi juga bisa merupakan salah satu ketentuan di dalam peraturan internal korporate atau Corporate bylaws. Hal tersebut tergantung dengan jumlah dan jenis staff medis di suatu rumah sakit. Semakin banyak jumlah staff dan jenis staff medisnya maka perlu peraturan yng komplek oleh karena itu peraturan mengenai staf medis menjadi peraturan internal yang berdiri sendiri. Tetapi apabila sumah sakit tersebut hanya kecil dan hanya beberapa dokter saja sehingga tidak diperlukan peraturan yang kompleks maka peraturan internal staf medis atau Medical staff bylaws bisa disatukan dengan peraturan internal korporate atau Corporate bylaws.
Related Posts
Popular Posts
-
Hotline BPJS Kesehatan - Berikut informasi seputar Hotline BPJS Kesehatan nomor telepon yang dapat dihubungi. Hotline BPJS Kesehatan ini m...
-
Seperti yang di atur dalam UU No 24 Tahun 2011 Bab V bagian kedua tentang pembayaran iuran dimana pemberi kerja wajib memungut iuran yang me...
-
Iuran BPJS Kesehatan Naik - Rencananya sejak 1 Juli 2015 tarif iuran BPJS Kesehatan untuk pekerja penerima upah pada perusahaan swasta aka...
-
Usulan mengenai adanya kenaikan iuran bpjs kesehatan 2016 telah digulirkan. Usulan kenaikan iuran BPJS Kesehatan untuk tahun 2016 tersebu...
-
Syarat rumah sakit umum tipe c - Rumah Sakit Umum Kelas C harus mempunyai fasilitas dan kemampuan pelayanan medik paling sedikit 4 (empat)...
-
Peserta BPJS Kesehatan adalah setiap penduduk termasuk orang asing yang bekerja lebih dari 6 (enam) bulan di Indonesia wajib membayar iura...
-
PROLANIS adalah suatu sistem pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif yang dilaksanakan secaraterintegrasi yang melibatkan Peserta, Fa...
-
Masih banya yang belum tahu bagaimana Cara Pendaftaran Peserta BPJS Ketenagakerjaan. Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan dibagi dalam dua kelom...
-
Dukungan BRI terhadap Program BPJ Kesehatan ditunjukkan dalam penandatangan perjanjian kerjasama antara Dirut BRI dan Dirut BPJS. Saat in...
-
Cara Mendaftar Anggota BPJS Untuk Umum – Berikut tata cara mendaftar anggota BPJS Kesehatan. Kepesertaan BPJS dibagi dua yaitu peserta...